Yogyakarta, 15 Oktober 2024 ─ Departemen Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian UGM menggelar Yudisium periode Oktober 2024 untuk 16 mahasiswa S1 Agronomi pada 15 Oktober 2024 di Venture Room AGLC, Fakultas Pertanian UGM. Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Pertanian, Ketua, Sekretaris, dan para Dosen Departemen Budidaya Pertanian.
Ir. Budiastuti Kurniasih, M.Sc., Ph.D., selaku perwakilan dosen Departemen Budidaya Pertanian, memberi ucapan selamat dan pesan kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya. Dalam sambutannya, Budiastuti menyampaikan bahwa kompetensi yang dibutuhkan dalam dunia kerja tidak hanya terbatas pada akademik saja, namun ada komponen lain yang lebih penting, yakni soft skills dan hard skills. Ia percaya bahwa komponen tersebut telah diperoleh dan terasah oleh para mahasiswa saat menempuh pendidikan selama kuliah di Universitas Gadjah Mada. Sebagai penutup, ia berpesan agar selalu menjaga nama baik almamater dan tak lupa ia mewakili tenaga pendidik serta tenaga kependidikan memohon maaf apabila terdapat hal-hal yang kurang berkenan selama menempuh masa studi.
